Menyatakan Supaya dengan Beku

Beku yang saya bahasa kali ini bukan bekunya es seperti dalam bahasa Indonesia. Beku yang akan kita pelajari kali ini adalah salah satu pola kalimat dalam bahasa Jepang. Kalimat yang menggunakan ~beku bisa diartikan dengan ".... supaya ....". ~beku diletakkan setelah kata kerja bentuk kamus. Berikut ini adalah contoh penggunaan ~beku!

  • Sensei ni au beku, kyoushitsu ni ikimasu. =>先生に会うべく、教室に行きます。
    Arti : Supaya bertemu guru, saya pergi ke kelas.
  • Isha ni naru beku, isshokenmei benkyou suru. =>医者になるべく、一所懸命勉強する。
    Arti : Supaya jadi dokter, saya belajar dengan sungguh-sungguh.

Naru beku
Naru beku bisa diartikan dengan sebisa mungkin atau sebanyak mungkin. Misalnya :

  • Naru beku hayaku kaeritai =>なるべく、早く帰りたい。
    Arti : Sebisa mungkin, saya ingin pulang cepat. {Bisa juga diartikan, "Saya ingin pulang secepat mungkin"}
  • Boku wa naru beku aisu kurimu nomanai. => 僕はなるべくアイスクリームは飲まない。
    Arti : Saya sebisa mungkin tidak minum es krim.

 

Berikutnya
« Prev Post
Sebelumnya
Next Post »